Asuransi Konvensional
Asuransi Heavy Equipment (HE)
Produk asuransi yang memberikan ganti rugi atas kerusakan atau kerugian alat berat seperti traktor, bulldozer, excavator, crane, articulated dump truck, dan alat berat lainnya yang digunakan dalam lingkungan proyek.

- Memberikan ganti rugi kepada Tertanggung terhadap kerugian pada atau kerusakan atas harta benda yang disebutkan yang disebabkan oleh semua bahaya kecuali di luar risiko yang dikecualikan.
- Kebocoran yang wajar, berkurangnya berat atau volume yang wajar, atau keausan yang wajar.
a. Perang, invasi, tindakan musuh asing, permusuhan operasi menyerupai perang (baik perang dideklarasikan maupun tidak), dan perang saudara.
b. Pembangkangan, huru-hara yang dianggap menjadi bagian dari atau menjurus kepada suatu perlawanan rakyat, pembangkitan militer, pembangkitan rakyat, pemberontakan revolusi, kekuatan militer atau pengambilalihan kekuasaan militer.
c. Gempa bumi, letusan gunung berapi, tanah longsor, banjir, tsunami, badai atau gejala geologi, atau meteorologi lain dan bahaya yang dikecualikan.
- Setiap kecelakaan, kerugian, kerusakan atau biaya yang disebabkan oleh atau melalui atau sebagai konsekuensi langsung atau tidak langsung dari penyitaan, penahanan, pengambilalihan, atau penghancuran atas atau pengrusakan pada harta benda atas perintah pemerintah de jure atau de facto atau penguasa umum, kota atau setempat dari wilayah atau daerah di mana harta benda tersebut berada.
- Setiap kecelakaan, kerugian, kerusakan atau biaya langsung atau tidak langsung disebabkan oleh atau timbul dari atau sebagai konsekuensi dari atau dikontribusi oleh:
a. Bahan senjata nuklir.
b. Ionisasi radiasi atau kontaminasi oleh radioaktivitas dari bahan nuklir atau dari limbah nuklir dari pembakaran bahan bakar nuklir, termasuk proses fisi nuklir yang dapat berlangsung sendiri.